WEBINAR 75 TAHUN PERSIT KARTIKA CHANDRA KIRANA


 

“Menjadi Ketua Persit jangan sombong karena kita terpilih secara otomotis mengikuti suami yang sedang menjabat,  tidak seperti ibunda dari Ny. Agum Gumelar (Rooslila Simanjuntak) yang dua kali menjabat sebagai ketua Persit  melalui pemilihan, kalau saat ini kita menjabat sebagai ketua Persit berdasarkan pemilihan belum tentu kita mampu” Ujar Ibu Ketua Umum Persit KCK Pusat Ny. Hetty Andika Perkasa pada akhir sesi kegiatan Webinar tentang “Meningkatkan Kreativitas dan Produktivitas Melalui Tata Kelola Organisasi Yang Berwawasan Kebangsaan” yang belangsung pada hari Selasa, 23 Maret 2021.



Ibu Linda Agum Gumelar S.IP, pembicara utama pada webinar tersebut mengungkapkan bahwa Persit adalah organisasi nomor satu yang menjadi penjuru organisasi-organisasi lainnya, untuk itu harus dapat bekerja secara cerdas dalam menghadapi situasi dan kondisi yang dialami. Perempuan adalah sosok yang memiliki kemampuan multitasking dan merupakan rahmat dari Tuhan yang harus disyukuri dan dikelola.


Dalam webinar tersebut juga dipaparkan tentang 5 Tata Kelola Organisasi yaitu : kewajaran, keterbukaan, akuntabilitas, responsibilitas, dan kemandirian. Untuk mendukung tata kelola organisasi perlu adanya kemampuan individu yaitu kemampuan mengelola SDM dan sumber daya lain yang ada, dan kemampuan mengelola organisasi agar mencapai tujuan organisasi.  Kemampuan mengelola SDM contohnya dengan menempatkan orang yang sesuai sehingga lebih produktif. Ketika seseorang  senang dalam melakukan pekerjaannya,tidak ada yang tertekan atau sedih maka tujuan organisasi akan tercapai.


Sebelum kegiatan di tutup,  Ibu Ketua Umum Persit KCK Pusat Ny. Hetty Andika Perkasa mengajukan kuis berupa lima pertanyaan kepada peserta webinar yaitu; (1) menyebutkan lima tata kelola organisasi, (2) enam kompetensi yang harus di miliki dalam mengelola organisasi di era digital, (3) dua contoh kreativitas dan produktivitas dalam organisasi, (4) di mana dan tanggal berapa persit didirikan, dan (5) siapa nama ibu dari Ibu Linda Agum Gumelar. Jawaban di di upload di IG Persit KCK Pusat dan bagi peserta yang bisa menjawab kelima pertanyaan tersebut akan mendapatkan hadiah 500.000 rupiah dari ibu Hetty Andika Perkasa.


Peserta webinar yang mengikuti via Zoom dan Youtube berjumlah lebih dari 1500 peserta dari pengurus dan anggota Persit seluruh Indonesia, termasuk Ikatan Istri Siswa (IIS) Dikreg LX Seskoad Tahun 2021 

 


Susan Abdul Rajab Istri Pasis Dikreg LX Seskoad Tahun 2021




Comments

Popular posts from this blog

Kegiatan Verifikasi Seksi Ekonomi Persit Kartika Chandra Kirana Cabang X Rindam PD XIII/Merdeka

Berdialog Dengan Sang Pencipta

Opini Media Indonesia Februari 2023